Apakah kamu sudah rutin pakai pelembab setiap hari? Pelembab adalah salah satu basic skincare yang sangat penting, lho! Bahkan, banyak masalah kulit yang sebenarnya bisa diatasi jika kamu sudah menggunakan pelembab yang tepat. Nah, memilih pelembab juga perlu disesuaikan dengan tipe kulit. Coba perhatikan kondisi kulitmu saat bangun tidur, apakah terasa kering dan kesat? Atau sebaliknya, terasa licin dan berminyak? Berbeda tipe kulit, berbeda pula pelembab yang digunakan. Supaya kamu bisa memilih pelembab atau moisturizer yang cocok untuk tipe kulitmu, yuk, simak penjelasan berikut ini!
Untuk kulit kering (dry skin):
Tipe kulit kering berarti kulit memproduksi minyak lebih sedikit dibandingkan dengan kulit normal. Saat dipegang, kulit kering terasa kasar, bahkan bisa sampai bersisik dan terlihat kusam. Tipe kulit kering berbeda dengan kulit dehidrasi, lho. Dry skin atau kulit kering adalah tipe kulit yang kekurangan minyak, sedangkan dehydrated skin atau kulit dehidrasi berarti kulit kekurangan air. Kulit dehidrasi bukanlah tipe kulit, melainkan masalah kulit yang terjadi sementara dan bisa terjadi di semua tipe kulit. Jadi, kamu bisa punya kulit berminyak dan mengalami masalah kulit dehidrasi. Atau bisa juga kulitmu kering sekaligus dehidrasi.
Nah, untuk tipe kulit kering, carilah pelembab yang bentuknya krim. Cream moisturizer biasanya mengandung lebih banyak minyak daripada pelembab berbentuk gel atau lotion, sehingga bisa membuat kulit lebih halus dan mengunci hidrasi agar kulit tetap lembab. Namun, pelembab berbentuk krim yang kental biasanya akan terasa berat di wajah, dan jadi kurang nyaman digunakan. Untuk mengakalinya, gunakan moizturizer yang tidak hanya melembabkan, tapi juga tinggi hidrasi. Jadi walaupun konsistensinya kental, saat diaplikasikan di kulit tetap terasa ringan dan cepat meresap.
Seperti Nature Republic Moisture Watery Cream ini! Teksturnya watery cream, jadi saat digunakan tidak terasa terlalu creamy dan berat di kulit. Dengan kandungan marine-based ingredients seperti Sea Water, soluble Collagen dan Lecithin, krim ini dapat memberikan nutrisi dan kelembapan hingga lapisan kulit bagian dalam, sehingga kulit tetap lembap sepanjang hari.
Untuk kulit kombinasi (combination skin):
Kulit kombinasi adalah gabungan dari beberapa tipe kulit. Pemilik tipe kulit kombinasi bisa saja memiliki sebagian area wajah yang terasa kering, dan area lainnya berminyak, atau rentan berjerawat. Dengan beberapa masalah kulit yang terjadi sekaligus, mencari pelembab yang cocok untuk kulit kombinasi memang bisa menjadi tantangan. Kulit kombinasi membutuhkan pelembab yang tidak berminyak, tapi tetap rich dan menghidrasi, supaya bisa mengontrol produksi sebum di bawah, tapi tidak membuat kulit dehidrasi juga.
Kalau kamu memiliki kulit kombinasi, gunakanlah Nature Republic Super Aqua Max Combination Watery Cream ini! Dengan tekstur yang seperti sherbet, pelembab ini memiliki dapat menyeimbangkan kadar minyak dan air di wajah. Menyediakan kelembapan yang bertahan sepanjang hari, tapi bisa menjaga kulit tetap segar dan bebas minyak berlebih. Untuk pemilik kulit kombinasi, kamu juga bisa menggunakan Combination Watery Cream ini sedikit lebih banyak di area kulitmu yang lebih kering dibandingkan area lain.
Untuk kulit berminyak (oily skin):
Berlawanan dengan kulit kering, kulit berminyak memproduksi minyak lebih banyak daripada kulit normal. Tapi jangan salah, kulit berminyak tetap butuh menggunakan pelembab. Apalagi kalau kamu mengalami dehydrated skin, kelenjar kulit malah akan menghasilkan lebih banyak minyak daripada biasanya. Biasanya, pelembab yang cocok untuk kulit berminyak adalah pelembab yang ringan, tinggi hidrasi, dan oil free.
Nah, Super Aqua Max Fresh Watery Cream ini dirancang untuk kulit berminyak. Dengan tekstur gel yang menyegarkan, krim ringan dengan bahan dasar air ini dapat memberikan hidrasi yang dibutuhkan oleh kulit berminyak, tanpa rasa lengket dan cepat meresap. Kandungan Licorice Extract yang ada di dalamnya juga dapat mengontrol minyak.
Dari tiga pelembab di atas, kira-kira yang mana nih yang paling cocok untuk kulitmu? Untuk hasil yang maksimal, gunakan juga basic skincare lainnya seperti toner dan emulsion, ya!
Image source: Tirza Tiffani, Freepik