Hi Nature Holics, apakah kamu sering lihat review skincare dari beauty influencer? Kalau begitu, pasti Nature Holics tak asing dengan istilah Niacinamide. Salah satu kandungan dalam skincare yang terkenal karena manfaatnya yang melimpah untuk kulit. Banyak product skincare menjadikan Niacinamide sebagai satu kandungan utama karena sudah teruji mampu mencerahkan kulit, mengontrol kadar minyak di kulit, menjaga kelembaban kulit, meningkatkan kadar ceramide, meredakan peradangan terutama pada kulit sensitif, memudarkan kemerahan pada kulit dan lain-lain. Kamu bisa menemukan kandungan Niacinamide pada pembersih wajah, ampoule, serum, toner hingga moisturizer. Tapi sebelum itu, apakah kamu tahu apa itu Niacinamide? Simak penjelasannya berikut.
Tubuh kita membutuhkan vitamin B3 sebagai nutrisi yang mendukung kesehatan organ tubuh termasuk kulit. Vitamin B3 didapatkan dari mengonsumsi makanan ataupun suplemen tertentu. Niacinamide merupakan bentuk dari Niacin (vitamin B3) yang sering digunakan pada kandungan skincare. Niacin itu sendiri terdapat pada berbagai makanan seperti sayuran hijau, daging, ikan, kacang-kacangan, telur, susu, dan lainnya. Saat tubuh menyerap banyak zat Niacin, maka tubuh akan mulai mengonversi menjadi Niacinamide. Selain dari Niacin, tubuh juga mampu memproduksi Niacinamide dari asam amino yang disebut Tryptophan.
Dengan bertambahnya usia dan faktor eksternal lingkungan, kulit rentan alami penurunan metabolisme vitamin B(3), yang menyebabkan penuaan kulit terjadi. Maka, Niacinamide dibutuhkan untuk mengatasi perubahan kulit tersebut. Pada dasarnya, Niacinamide pada skincare bagus untuk semua jenis kulit. Niacinamide memiliki sifat yang mudah larut di air sehingga mudah diserap oleh tubuh dan manfaatnya lebih terasa. Niacinamide juga mampu bekerja bersama zat alami kulit untuk membuat kulit lebih kuat.
Niacinamide bisa diartikan sebagai kandungan skincare yang multifungsi karena aman digunakan setiap hari, dengan berbagai jenis dan permasalahan kulit yang kamu miliki. Berikut manfaat yang bisa kamu dapatkan setelah menggunakan skincare berbahan Niacinamide.
Kulit yang sedang mengalami dehidrasi dan kehilangan kelembaban bisa diperbaiki dengan menggunakan skincare berbahan Niacinamide. Karena niacinamide bisa meningkatkan hidrasi pada kulit dan mempertahankan kelembabannya sehingga kulit tidak kering, bersisik hingga dehidrasi. Niacinamide juga mampu mencegah masuknya polutan, atau zat yang membuat iritasi kulit sehingga kulit jadi tidak mudah sensitif. Niacinamide juga mampu membuat skin barrier lebih sehat dan kuat.
Niacinamide mampu meredakan peradangan, menenangkan kemerahan terutama akibat jerawat, rosacea dan eczema serta meredakan iritasi akibat penggunaan skincare yang kuat seperti retinol untuk mengangkat sel kulit mati.
Dengan kemampuannya yang dapat menghaluskan dan membersihkan kulit, maka Niacinamide bisa membantu meminimalisir tampilan pori-pori pada wajah. Niacinamide juga dapat membantu mengontrol kadar minyak pada wajah yang menjadi pemicu jerawat muncul.
Bintik hitam pada wajah biasanya terjadi karena hiperpigmentasi atau noda bekas jerawat. Menurut penelitian, Niacinamide bisa berperan sebanyak 5% untuk mencerahkan bintik hitam di wajah. Hal ini dapat terjadi karena peningkatkan produksi kolagen pada kulit.
Nature Republic memiliki Good Skin Ampoule for Bright & Luminous Skin sebagai pilihan skincare berbahan Niacinamide. Teruji sebagai 6x Brightening Agent yang memiliki kandungan Niacinamide, Ascorbyl Glucoside, Orange Oil, Mandari Orange Peel Oil, Pomegranate, Mulbery serta Vitamin E yang mampu mencerahkan dan meratakan warna kulit. Tektsurnya gel lembut dan cepat meresap serta tidak membuat kulit lengket. Cocok digunakan untuk semua jenis kulit. Ampuh untuk mengurangi bintik hitam dan membuat kulit lebih cerah berseri.
Kini kamu sudah tahu apa itu Niacinamide, dan siap untuk mencoba skincare. Jangan lupa lakukan Patch Test untuk memastikan kecocokan skincare dengan kulit kamu. Dapatkan Good Skin Ampoule di Nature Republic Official Store atau temukan seluruh produk Nature Republic di gerai Sociolla, OH! SOME, Watsons, dan Matahari Dept Store.
Penulis: Adinda Widya Des Naya
21 Mar 2025
Cara Merawat Wajah Agar Tampil Segar Saat Mudik