X
X
Bukan Heat Wave, Tapi Cuaca Panas yang Tidak Biasa Menjadi Ancaman Masalah Kulit di Indonesia

Bukan Heat Wave, Tapi Cuaca Panas yang Tidak Biasa Menjadi Ancaman Masalah Kulit di Indonesia

 01 Jul 2024
  0
  192

 

 

Gelombang panas atau biasa dikenal heat wave menjadi fenomena yang belakangan ini terjadi di wilayah Asia. Gelombang panas terjadi akibat kenaikan suhu udara secara drastis hingga 5 derajat celcius atau lebih dalam beberapa hari berturut-turut. Namun, menurut penelitian dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), faktanya Indonesia tidak mengalami fenomena tersebut, karena Indonesia sebagai negara maritim yang memiliki topografi pegunungan. Sehingga, memungkinkan tidak terjadi kenaikan suhu udara secara ekstrim. Ditambah, curah hujan yang masih tergolong lebih besar sehingga menjaga suhu tetap di skala normal. Meski begitu, Indonesia tetap mengalami cuaca panas yang tidak biasa. Cuaca panas yang terasa lebih menyengat ini, diakibatkan oleh suhu panas yang meningkat karena berkurangnya tutupan awan. Sehingga panas matahari akan terasa lebih menyengat dan udara terasa lebih gerah. Hal tersebut tentu tidak bisa diremehkan karena akan berdampak pada kesehatan terutama masalah pada kulit.

 

Apa yang Terjadi Pada Kulit Saat Cuaca Panas?

 

  1. Dehidrasi

Dehidrasi merupakan keadaan ketika tubuh kekurangan cairan, termasuk kulit. Cuaca panas akan meningkatkan produksi keringat lebih banyak, sehingga dapat mengurangi kelembapan alami pada kulit. Maka, kulit akan menjadi kering, hingga mengelupas serta kusam.

  1. Terbakar Sinar Matahari (Sunburn)

Seringnya berkegiatan di luar ruangan saat cuaca panas terutama yang tidak menggunakan pelindung dari paparan sinar matahari, akan berdampak pada perubahan kulit, seperti kulit menjadi kemerahan, nyeri, kulit terasa panas hingga iritasi. Bahkan kulit juga bisa muncul flek dan mengelupas.

  1. Penuaan Dini

Penuaan dini bisa terjadi akibat seringnya terkena paparan sinar UV dari matahari secara terus menerus. Kulit akan muncul kerutan, garis halus dan hilangnya elastisitas kulit. Khususnya saat cuaca panas, perlu perlindungan lebih agar terhindar dari penuaan dini.

  1. Munculnya Biang Keringat

Biang keringat ditandai dengan ruam merah dengan bentuk bintil-bintil di kulit akibat tersumbatnya kelenjar keringat. Terkadang terasa gatal dan perih pada permukaan kulit. Cuaca panas menjadi salah satu faktor biang keringat terjadi.

  1. Munculnya Jerawat

Salah satu masalah kulit yang banyak dirasakan ini bisa muncul karena cuaca panas. Karena produksi minyak pada kulit akan meningkat sehingga berpotensi menyumbat pori-pori dan memicu munculnya jerawat.

  1. Muncul Berbagai Penyakit Kulit

Cuaca panas juga dapat memicu atau memperburuk kondisi kulit, seperti penyakit eksim dan psoriasis. Penyakit tersebut dapat diperparah karena meningkatnya jumlah keringat dan kulit iritasi akibat cuaca panas.

 

Perlindungan Kulit dari Cuaca Panas

 

Bagaimanapun kulit harus tetap dijaga dan dirawat untuk mengurangi atau mencegah efek dari cuaca panas. Berikut tips perlindungan kulit untuk Nature Holics.

  1. Sering Minum Air Mineral

Air mineral menjadi salah satu yang paling penting untuk menjaga hidrasi dari dalam tubuh. Air mineral dapat membantu mencukupi kebutuhan cairan yang hilang. Air mineral juga akan membantu meningkatkan elastisitas kulit dan kesehatan tubuh secara menyeluruh.

  1. Gunakan Tabir Surya

Kamu bisa gunakan berbagai produk tabir surya seperti sunscreen ataupun sun block untuk menjaga kulit dari paparan sinar matahari. Gunakan tabir surya dengan SPF minimal 30, seperti California Aloe Daily Sun Block SPF50+ PA++++ yang bisa digunakan untuk wajah ataupun seluruh tubuh. Teksturnya cream dan ringan saat diaplikasikan. Cocok untuk pemakaian setiap hari.

  1. Gunakan Pakaian Lengan Panjang

Untuk memproteksi tubuh dari paparan sinar matahari, kamu perlu gunakan pakaian lengan panjang untuk menutupi tangan dan kaki. Bila perlu, gunakan kaca mata hitam atau sun glasses serta topi agar perlindungan pada area wajah lebih maksimal.

  1. Berlindung di Tempat Teduh

Usahakan mengurangi aktivitas di bawah sinar matahari saat cuaca panas. Jika memang harus berada di luar, minimalisir paparan sinar matahari dengan sering berlindung di tempat teduh. Hal ini merupakan usaha kecil yang akan berdampak besar untuk melindungi kulit dari sengatan panas dan tetap sehat.

  1. Gunakan Skincare

Efek dari cuaca panas akan membuat kulit jadi kering, kemerahan, kusam hingga iritasi. Nature Republic memiliki sheet mask terbaru untuk atasi kulit yang terdampak akibat cuaca panas, yaitu Cryo Icing Mask Sheet. Dibuat dari formulasi bahan aktif premium seperti Iceland Glacial Water, Xylitol, Erythritol, dan Allantoin yang diambil pada saat suhunya minus 8 derajat celcius sehingga mampu memberikan efek dingin dan kesegaran yang berbeda dari sheet mask pada umumnya. Dengan essence yang melimpah dan mudah menyerap, akan membantu menenangkan kulit yang terasa panas.

Tersedia 5 varian yaitu Cryo Icing hydrating Cooling (untuk menghidrasi dan melembapkan kulit), Cryo Icing Calming Cooling (untuk menenangkan kulit yang iritasi), Cryo Icing Firming Cooling (meningkatkan elastistitas kulit), Cryo Icing Vitalizing Cooling (menjaga vitalitas dan mencerahkan kulit), serta Cryo Icing Strengthening Cooling (memperkuat skin barrier). Kamu bisa memilih varian sheet mask sesuai kebutuhan kulit. Untuk perawatan kulit saat cuaca panas lebih maksimal, kamu bisa gunakan pelembap seperti Soothing & Moisture Aloe Vera 92% Soothing Gel untuk mengunci kelembapan di kulit.

Kamu bisa mendapatkan skincare Nature Republic di official store yang ada di toko terdekat ataupun e-commerce kesayangan. Kini, Nature Republic juga tersedia di KKV, Sociolla, Yepposkin dan Matahari Dept Store. Nikmati berbagai promonya di toko kesayangan kamu. Jangan lupa untuk ikuti tips mencegah efek cuaca panas untuk kulit. Apabila muncul berbagai keluhan, kamu bisa konsultasikan ke dokter spesialis. Karena, kesehatan kulit adalah investasi jangka panjang untuk diri sendiri. Yuk, jaga dan rawat kulit lebih maksimal!

 

Penulis: Adinda Widya Des Naya

Comments

Post your Comment